WYUHA (GELAR PERANG)
7 Agustus 2013 pukul 21:20
Macam2 Wyuha (Gelar Perang) dalam kitab Arthasastra dan Bharatayudha.
1. ddanndda wyuha : susunan tentara seperti alat pemukul.
2. bhoga wyuha : susunan tentara seperti ular.
3. mannddala wyuha : susunan tentara seperti lingkaran.
4. asamhata wyuha : susunan tentara yang bagian-bagiannya terpisah-pisah.
5. pradara wyuha : susunan tentara untuk menggempur musuh.
6. ddrddhaka wyuha : susunan tentara dengan sayap dan lambung tertarik kebelakang.
7. asahya wyuha : susunan tentara yang tidak dapat ditembus.
8. garudda wyuha : susunan tentara seperti garuda.
9. sanjaya wyuha : susunan tentara untuk mencapai kemenangan dan berbentuk busur.
10. wijaya wyuha : susunan tentara menyerupai busur dengan bagian busur depan yang mencolok.
11. sthulakarnna wyuha : susunan tentara yang berbentuk telinga (karnna) besar (sthula).
12. wicalawijaya wyuha : susunan tentara yang disebut kemenangan mutlak ; susunannya sama dengan 11,
hanya saja bagian depan disusun dua kali lebih kuat dari pada 11.
13. camumukha wyuha : susunan tentara dengan bentuk 2 sayap yang berhadapan muka dengan musuh (camu dalam bahasa Sansekerta berarti suatu kesatuan perang).
14. jhashasya wyuha : susunan tentara seperti 13, hanya saja sayapnya ditarik kebelakang dan berbentuk muka ikan.
15. suimukha wyuha : susunan tentara yang berujung (mukha) ; seperti jarum (suci)
16. walaya wyuha : susunan tentara seperti 15, hanya saja barisannya terdiri dari 2 lapisan.
17. ajaya wyuha : susunan tentara yang tidak teralahkan.
18. sarpasari wyuha : susunan tentara seperti ular (sarpa) yang bergerak (sari).
19. gomutrika wyuha : susunan tentara yang berbentuk arah terbuangnya air kencing (mutrika) sapi (go).
20. syandana wyuha : susunan tentara yang menyerupai kereta (syandana).
21. godha wyuha : susunan tentara yang menyerupai buaya (godha).
22. waripatantaka wyuha : susunan tentara sama dengan 20, hanya saja segala pasukan terdiri dari barisan gajah, kuda dan kereta perang.
23. sarwatomukha wyuha : susunan tentara yang berbentuk lingkaran, sehingga pengertian sayap, lambung dan bagian depan tidak ada lagi ; sarwato dari kata sarwata berarti seluruh, sedangkan mukha berarti arah.
24. sarwatabhadra wyuha : susunan tentara yang serba (sarwata) menguntungkan (bhadra).
25. ashttanika wyuha : susunan tentara yang terdiri 8 divisi (asstta atau ashttanika berarti 8).
26. wajra wyuha : susunan tentara menyerupai petir (wajra) dan terdiri dari 5 divisi yang disusun terpisah-pisah
satu dari yang lain.
27. udyanaka wyuha : susunan tentara menyerupai taman (udyanaka) yang juga disebut kakapadi wyuha, artinya susunan tentara yang berbentuk kaki (padi berarti berkaki) burung kaka-tua (kaka) dengan ketentuan bahwa susunan tentara ini terdiri 4 divisi.
28. ardhacandrika wyuha : susunan tentara yang berbentuk bulan sabit. juga disebut ardhacandra wyuha ; ditentukan bahwa susunan tentara ini berdasarkan atas 3 divisi.
29. karkattakacrenggi wyuha : susunan tentara yang berbentuk kepala (srengga) udang (karkattaka).
30. arista wyuha : susunan tentara yang serba menang (arista) dengan susunan garis depan yang ditempati oleh arisan kereta perang, barisan gajah, sedangkan barisan berkuda menempati garis belakang.
31. acala wyuha : susunan tentara yang tidak bergerak, ialah suatu susunan tentara dengan menempatkan barisan infanteri, barisan gajah, kuda dan kereta perang satu di belakang yang lain.
32. cyena wyuha : susunan tentara sama dengan garuda wyuha.
33. apratihata wyuha : susunan tentara yang tidak dapat dilawan ( pratihata berarti melawan, sedangkan a berarti tidak) dengan ketentuan bahwa barisan gajah, kuda, kerata perang dan infanteri ditempatkan satu dibelakang yang lain.
34. capa wyuha : susunan tentara yang berbentuk busur.
35. madhya wyuha : susunan tentara yang berbentuk busur dengan inti kekuatan di bagian tengah.
36. singha wyuha : susunan tentara berbentuk singa.
37. makara wyuha : susunan tentara yang berbentuk makara (udang).
38. padma wyuha : susunan tentara yang berbentuk bunga seroja.
39. wukir sagara wyuha : susunan tentara yang berbentuk bukir dan samudera.
40. wajratikshnna wyuha : susunan tentara yang berbentuk wajra atau petir yang tajam.
41. gajendramatta atau gajamatta wyuha : gajah ngamuk.
notes: tulisan wyuha dalam ejaan lama !! , gambar nyusul kalau sempat scanning.
PROF. DR. R. M. SUTJIPTO WIRJOSUPARTO
sumber: KAKAWIN BHARATA-YUDDHA
Tidak ada komentar:
Posting Komentar